Menu

Mode Gelap
 

KARIMUN · 6 Des 2025 20:31 WIB

‎Wabup Rocky Apresiasi Goes To Campus yang Digelar PII Cabang Karimun ‎


 ‎Wabup Rocky Apresiasi Goes To Campus yang  Digelar  PII Cabang Karimun ‎ Perbesar


‎BETANJAK.COM,KARIMUN– Wakil Bupati Karimun Rocky Marciano Bawole membuka secara resmi “PII Goes to Campus” yang dilaksanakan oleh Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Pengurus Cabang Karimun,Sabtu, 6 Desember 2025 di Kampus Universitas Karimun (UK).

‎Kegiatan ini bertajuk “Dari Kampus ke Dunia Profesi: Menjadi Insinyur yang Diakui Negara” .

‎Dalam acara ini turut dilakukan penandatanganan MoU antara PII Cabang Karimun dengan Kampus Universitas Karimun tentang kerjasama dibidang Tri Dharma Perguruan Tinggi sekaligus penyerahan cindera mata kepada Wakil Rektor I Universitas Karimun, Said Nuwrun Thasimim.

‎Disela-sela acara, Ketua PII Cabang Karimun, Beri Yandie mengatakan saat ini menurut Undang-undang nomor 11 tahun 2014 gelar akademik teknik sebelum menuju ke dunia pekerjaan harus memiliki profesi.

‎”Profesi untuk teknik yaitu Insinyur, segala teknik baik teknik sipil, mesin, perencanaan wilayah dan kota, kimia, perkapalan, kelautan dan lain sebagainya. Jadi setelah selesai mendapatkan gelar akademik, dia harus mencari gelar profesi,” ujar Beri.

‎Beri menegaskan bahwa sertifikasi profesi insinyur memiliki kekuatan hukum yang sangat kuat. Dengan adanya payung hukum dari negara, lulusan teknik memiliki peluang lebih besar untuk diterima di industri.

‎“Nanti sewaktu masuk ke dunia kerja industri tidak perlu takut untuk tidak dapat pekerjaan karena undang-undang sudah menjamin,” tegasnya.

‎Sementara itu, Wakil Bupati Karimun, Rocky Marciano Bawole, memberikan apresiasi atas inisiatif PII. Ia menilai program ini dapat menjadi dorongan besar bagi mahasiswa yang ingin meningkatkan kualitas diri serta berkontribusi pada pembangunan daerah.

‎“Tentu ini bisa memotivasi mahasiswa, khususnya berkaitan dengan insinyur, untuk mengisi pasar kerja di Karimun,” ucap Rocky.

‎Rocky menyebut, sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah, Pemkab Karimun berencana membuka peluang beasiswa bagi mahasiswa teknik yang berprestasi dan berasal dari keluarga kurang mampu.

‎“Tentu ini mengarah pada anak-anak kita yang berprestasi, kurang mampu. Insya Allah ini menjadi program Pemerintah Kabupaten Karimun,” pungkasnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

‎Peringati Hari Bakti Imigrasi ke 76, Kantor Imigrasi Karimun Gelar Donor Darah

23 Januari 2026 - 14:09 WIB

‎Dukung Pemberdayaan Pemuda, PT TIMAH Tbk  Turnamen Domino Perdata di Kecamatan Tebing ‎

22 Januari 2026 - 12:58 WIB

Kapolres Karimun Pimpin Sertijab, AKP Andri Warman Jabat Kasat Intelkam

21 Januari 2026 - 21:19 WIB

‎Ketum DPP JANTAN, Raja Muhamad Taufik Kecewa Hari Pentadbiran Tidak Masuk Agenda Tahunan

10 Januari 2026 - 15:12 WIB

‎Peringati Hari Lingkungan Hidup Nasional, Bupati Bersama Wabup Tanam Kelapa dan Mangga di Costal Area

10 Januari 2026 - 13:16 WIB

‎Dibuka Zaizulfikar, 43 Tim Voli Siap Meriahkan Turnamen Bola Voli Gerindra Cup II

7 Januari 2026 - 18:01 WIB

Trending di KARIMUN