BETANJAK.COM,KARIMUN– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Daerah Pemilihan (Dapil) Kepulauan Riau (Kepri) Rizki Faisal, melaksanakan kegiatan reses dengan mengunjungi langsung masyarakat di Kabupaten Karimun, Sabtu, 18 Oktober 2025 di Wonosari, Kelurahan Baran Barat, Kecamatan Meral.
Dalam reses nya, anggota DPR RI Dapil Kepri, Rizki Faisal didampingi oleh ketua DPRD Kabupaten Karimun, Raja Rafiza dan Anggota DPRD Kabupaten Karimun Fraksi Partai Golkar, Herman Akham.
Rizki Faisal mengatakan kegiatan tersebut merupakan kewajiban nya sebagai anggota DPR untuk melaksanakan reses, hadir ditengah-tengah masyarakat guna menyerap aspirasi masyarakat.
”Kita anggota DPR RI diwajibkan untuk hadir ditengah-tengah rakyat, memberikan bantuan atau sentuhan langsung kepada rakyat,” ujar Rizki Faisal.
Lebih lanjut, dikatakan Rizki Faisal bahwa dirinya bersama partai Golkar berkomitmen akan berjuang untuk membela kepentingan rakyat dan memberikan apa yang di inginkan rakyat
”Apa yang diinginkan oleh rakyat, itu yang akan kita serahkan ke rakyat,” imbuhnya.
Rizki Faisal menambahkan, bahwa dirinya berada di Komisi III DPR RI yang berfokus pada bidang penegakan hukum.
”Reses itu kita menampung aspirasi rakyat, namun berbeda dengan DPRD Kabupaten/kota dan Provinsi, dimana mereka bisa menampung aspirasi seperti fasilitas umum dan lain-lain. Sedangkan saya dipercayakan di komisi III bermitra dengan pihak Kejaksaan, Kepolisian, Mahkamah Agung, dan lain-lain termasuk juga KPK,” ungkapnya.
Berdasarkan pantauan awak media ini dilapangan, kehadiran Rizki Faisal disambut hangat oleh warga dan para tokoh masyarakat yang antusias menyampaikan berbagai keluhan serta harapan. Ia pun mengapresiasi partisipasi masyarakat yang aktif menyampaikan masukan secara terbuka.
”Saya berharap, komunikasi seperti ini terus terjalin agar kebijakan pemerintah benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat di lapangan,” katanya.
Diketahui, usai menyerap aspirasi dari masyarakat, Rizki Faisal juga membagikan bantuan ratusan paket sembako secara simbolis kepada warga Wonosari, Kelurahan Baran Barat, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun. (*)