Menu

Mode Gelap
Berganti Nama, BPR Tuah Karimun Siap Melayani UMKM yang Ingin Modal 309 Santri se Kecamatan Meral Diwisuda, Bupati : Semoga Menjadi Anak yang Sholeh Baru Buka, 757 Coffee Shop Adakan Diskon dan Nobar Pengurus APDESI Kab Karimun Dikukuhkan, H. Muklis Jabat Ketua Dilepas Gub Ansar, Jalan Santai HUT PGRI ke 78 Bertabur Hadiah

KARIMUN · 4 Mar 2025 14:35 WIB

Asisten 1 TS Arif Fadilah Jadi Saksi Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Karimun


 Asisten 1 TS Arif Fadilah Jadi Saksi Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Karimun Perbesar

 

BETANJAK.COM, KARIMUN _ Asisten 1 bidang Pemerintahan dan Kesra sekretariat daerah provinsi Kepri, Dr. H. T. S. Arif Fadillah, S.Sos., M.Si menghadiri dan menjadi saksi serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati, Karimun masa bakti 2021_2025, Aunur Rafiq_Anwar Hasyim kepada Bupati dan Wakil Bupati masa bakti 2025_2030, Ing Iskandarsyah_Rocky Marciano Bawole, Selasa 4 Maret 2025 di ruang Cempaka Putih, Kantor Bupati, Kabupaten Karimun.

Asisten 1 T.S Arif Fadilah mewakil Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati periode 2021_2025 yang telah berbuat yang terbaik untuk pembangunan Kabupaten Karimun. Serta mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati, Ing Iskandarsyah_ Rocky yang terpilih menggantikan Aunur Rafiq _Anwar Hasyim untuk memimpin Kabupaten Karimun ke depan.

“Pada kesempatan ini diizinkan saya  mewakili pemerintah provinsi Kepri menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan terima kasih kepada bapak Doktor haji Aunur Rafiq dan bapak haji Anwar Hasyim atas dedikasi dalam menjalankan pemerintahan dan membangun Kabupaten Karimun selama mengemban tugas sebagai bupati dan wakil bupati selama dua periode . Dan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Karimun masa jabatan 2025 2030 yaitu bapak haji Iskandarsyah dan bapak Rocky Marciano Bawole pemenang dalam pemilihan kepala daerah 2024 yang lalu. Kami berharap kepada bapak haji Iskandar dan bapak Rocky dan segenap jajaran pemerintahan Kabupaten Karimun untuk segera bekerja menjalankan tugas dan fungsi sesuai yang diamanatkan,” ujar T.S Arif Fadilah.

Mantan Bupati periode 2021_2025, Aunur Rafiq mengatakan yakin di bawah pemerintahan pasangan Bupati dan wakil Bupati, Ing Iskandarsyah_Rocky Kabupaten Karimun akan bertambah baik dan maju.

“Mengatas namakan masyarakat Kabupaten Karimun mengucapkan selamat dan tania kepada bapak Ing Iskandarsyah dan bapak Rocky Marciano Bawole, sebagai Bupati dan wakil Bupati Karimun yang telah dilantik pada tanggal 20 Februari yang lalu. Selamat melaksanakan tugas, selamat menunaikan amanah sebagai Bupati dan wakil Bupati. Kami yakin bapak mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab ini dengan baik. Apa yang sudah kami lakukan mungkin yang menurut bapak Bupati dan juga masyarakat dianggap baik mudah-mudahan dapat diteruskan dan mungkin ada kegiatan kami yang kurang baik, yang mungkin tidak pada tempatnya dengan kebijakan-kebijakan yang baru dapat dilakukan perbaikan-perbaikan, sehingga tujuan kita bersama-sama ingin membangun Kampung , memakmurkan rakyat dapat terwujud dan berjalan dengan baik,” ujar Rafiq.

Sementara itu, Bupati Karimun, Ing Iskandarsyah juga mengucapkan terima kasih kepada mantan Bupati dan Wakil Bupati Karimun, Aunur Rafiq _Anwar Hasyim yang telah mengabdikan diri berbuat yang terbaik untuk Kabupaten Karimun

” Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Pak Bupati Karimun mulai periode 2016-2021 2001-2025 dan wakil bupati 2016-2021 2021 2025 yang telah banyak membangun Kabupaten Karimun . Tentunya kita sebagai yang belum pengalaman berharap pak Bupati dapat juga mendukung kami. Dan apa yang terbaik untuk masyarakat kabupaten Karimun insya Allah akan kami lanjutkan yang belum baik akan kami perbaiki demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Karimun,” ujar Bupati Ing Iskandarsyah.

Lebih lanjut di katakan Bupati, bawah dukungan semua pihak untuk memajukan Kabupaten Karimun ini sangat ia harapkan, supaya apa yang diinginkan Kabupaten Karimun maju dan lebih baik dapat terwujud

“Kami juga berharap kepada pemangku kepentingan dan masyarakat untuk bersama_ sama membangun Kabupaten Karimun dengan gotong royong, karena dengan kebersamaan apa yang menjadi visi misi yang akan dilakukan dapat di wujudkan,” tutupnya. RED/CW.

 

Artikel ini telah dibaca 106 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Pastikan Harus Mudik Lebaran 2025 Lancar dan Aman, KSOP Kelas 1 TBK Buka Posko Terpadu

21 Maret 2025 - 15:51 WIB

Tingkatkan Hasil Tangkapan Nelayan dan Jaga Ekosistem Pesisir, PT Timah Lepas Ribuan Bibit Kepiting Bakau di Perairan Kundur dan Karimun

20 Maret 2025 - 17:27 WIB

Safari Ramadan di Area Kundur, Dua Rumah Ibadah Terima Bantuan PT Timah 

20 Maret 2025 - 13:39 WIB

Ramadan Berkah, SD 003 Tebing Berbagi Ratusan Paket Sembako

19 Maret 2025 - 11:53 WIB

Safari Ramadan di Karimun, Kakanwil DJP Kepri Bersama Warga Binaan Shalat Tarawih Berjamaah

19 Maret 2025 - 09:21 WIB

Bupati Ing Iskandarsyah Bersama Kakanwil DJP Kepri Resmikan Workshop Pengelolaan FABA di Rutan Kelas II B TBK

19 Maret 2025 - 08:47 WIB

Trending di KARIMUN