Menu

Mode Gelap
 

Bangka Belitung · 27 Mar 2025 10:04 WIB

Antusias Tinggi, Peserta Mudik Gratis PT Timah Berharap Kouta Tahun Depan Bertambah 


 Antusias Tinggi, Peserta Mudik Gratis PT Timah Berharap Kouta Tahun Depan Bertambah  Perbesar

 

BETANJAK.COM, PANGKALPINANG — PT Timah memfasilitasi puluhan mahasiswa dari Pulau Belitung untuk kembali ke kampung halamannya dalam program mudik gratis yang diselenggarakan PT Timah dan Kementerian BUMN.

Setelah sebelumnya PT Timah memberangkatkan para mahasiswa dari Pulau Jawa ke Belitung pada 19 maret lalu. Hari ini PT Timah melepaskan sebanyak 88 mahasiswa dari Pulau Bangka untuk pulang ke kampung halamannya di Pulau Belitung di Graha Timah Pangkalpinang pada Rabu (26/3/2025).

Peserta mudik bersama PT Timah ‘Mudik Aman Sampai Tujuan’ ini akan menempuh jalur laut dari Pelabuhan Pangkal  balam menuju Pelabuhan Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung.

Ketua Ikatan Pelajar Keluarga Belitong (IKPB) Cabang Bangka, Devan mengatakan program mudik gratis PT Timah disambut antusias oleh pelajar, hal ini terbukti dengan tingginya animo masyarakat yang mendaftarkan diri.

Apalagi dengan adanya mudik gratis dari PT Timah dapat menghemat biaya mudik yang terhitung lumayan mahal.

“Kemarin banyak sekali yang daftar sekitar 400 orang, antusiasnya sangat tinggi jadi kami harus melihat latar belakangnya siapa-siapa saja yang paling membutuhkan,” jelasnya.

“Saya harap kedepannya kuota peserta bisa bertambah karena program ini sangat membantu menghemat biaya dikala libur kuliah yang singkat, jadi nggak rugi kalau pulang,” harapnya.

Sementara itu, Kaiyisah Nadiya Hafizah mahasiswa Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang asal Desa Perawas, Kecamatan Tanjung Pandan mengungkapkan rasa bahagianya dapat mengikuti Mudik Gratis PT Timah 2025.

“Berterima kasih sekali kepada PT Timah, tadinya tidak terlalu berekspektasi tetapi ternyata melebihi ekspetasi, keseruannya dapat banyak relasi, dikasih makanan dan baju. Sangat membantu bagi mahasiswa seperti kami untuk menghemat biaya mudik,” ujarnya.

Senada, Iren Ajeng mahasiswa Universitas Bangka Belitung asal Desa Buding, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur juga mengatakan program ini sangat membantu di tengah situasi menuju lebaran yang sangat padat pemudik.

“Program ini sangat membantu sekali, karena situasi lebaran banyak yang mudik jadi tiketnya pun susah didapat, dengan program ini sangat membantu menghemat biaya dari orang tua,” ucapnya.

“Harapan kami program ini tetap ada di tahun-tahun berikutnya dan kuota peserta mudiknya juga ditambah, semoga PT Timah semakin sukses,” harapnya. (*)

 

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

‎Asah Kesiapsiagaan Karyawan, PT TIMAH Tbk Area Kundur Gelar Lomba Tanggap Darurat dalam Peringatan Bulan K3 Nasional 2026

28 Januari 2026 - 19:35 WIB

Lepas Sambut Direksi PT TIMAH Tbk, Sinergi untuk Memajukan Perusahaan

28 Januari 2026 - 15:04 WIB

‎Semarak Peringatan Bulan K3 Nasional di PT TIMAH Tbk, Gelar Timah Fire Rescue Challange

27 Januari 2026 - 15:17 WIB

‎Satukan Visi di Awal Tahun, PT TIMAH Tbk Gelar Town Hall Meeting 2026 ‎

27 Januari 2026 - 15:08 WIB

‎Menjaga Asa Lewat Pendidikan, Langkah Nyata PT TIMAH Tbk dalam Mewujudkan Generasi Emas 2045

26 Januari 2026 - 16:46 WIB

‎Program Kemunting, Langkah Strategis PT TIMAH Tbk Perkuat Ketahanan Gizi Masyarakat ‎

25 Januari 2026 - 10:51 WIB

Trending di Bangka Belitung